EPP Code / Auth Code
EPP (Extensible Provisioning Protocol) merupakan suatu kode keamanan dalam melakukan transfer domain. Kode EPP ini hanya dimiliki oleh pemilik domain dan bersifat rahasia. Kode EPP ini akan berfungsi ketika pemilik domain ingin melakukan inisiasi transfer domain atau memindahkan domain ke penyedia domain lainnya yang berbeda. Kode EPP ini terdiri dari kombinasi huruf dan angkat yang bersifat unik.
Langkah Melihat Kode EPP
- Login RDASH.
- Klik menu Domains.
- Klik menu All Domains.
- Search nama domain yang akan dilihat kode EPP-nya.
- Klik View.
- Kode EPP akan muncul.
Langkah Edit Kode EPP
- Login RDASH.
- Klik menu Domains.
- Klik menu All Domains.
- Search nama domain yang akan diubah dilihat kode EPP-nya.
- Klik Edit.
- Anda dapat edit secara manual atau edit secara otomatis.
- Untuk edit secara otomatis, Anda klik Generate.
- Jika sudah berhasil, klik Save.